Situs resmi Badan Eksekutif Mahasiswa Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta


Tuesday, May 19, 2020

Selamat Hari Kebangkitan Nasional


Hari Kebangkitan Nasional ditandai dengan adanya dua peristiwa yang sangat penting. Yaitu peristiwa berdirinya Boedi Oetomo, pada tanggal 20 Mei tahun 1908. Kemudian peristiwa yang kedua adalah ikrar Sumpah Pemuda. Hari itu tepat diperingati pada tanggal 28 Oktober tahun 1928 dan itu sebagai salah satu dampak politik etis yang kemudian masyarakat mulai memperjuangkannya sejak masa Multatuli.
Paska berdirinya Boedi Oetomo, tahun 1912 muncul partai politik pertama yaitu,Indische Partij.. Setelah itu masyarakat semakin bersatu untuk melawan penjajah. Sehingga pada tahun yang sama juga dibentuk Sarekat Dagang Islam yang didirikan oleh Haji Samanhudi di Solo. KH Ahmad Dahlan juga mendirikan Muhammadiyah di Yogyakarta. Begitu pula dengan Dwijo Sewoyo yang ikut mendirikan Asuransi Jiwa Bersama Boemi Poetra di Magelang. Sebenarnya Kebangkitan Nasional yang pertama kali bukanlah ditandai dengan didirikannya Boedi Oetomo, tapi lebih dulu dengan didirikannya Sarekat Dagang Islam pada tahun 1905 di Pasar Laweyan, Solo.
Gerakan Kebangkitan Nasional ada dimana-mana, hingga Suwardi Suryaningrat yang juga bergabung dalam Komite Boemi Poetera, menulis “Als ik eens Nederlander was” (“Seandainya aku seorang Belanda”), pada tanggal 20 Juli tahun 1913. Dalam tulisannya itu dia menolak rencana pemerintah Hindia Belanda merayakan 100 tahun kemerdekaan Belanda di Hindia Belanda.
Akibat tulisan yang dibuat oleh dr. Tjipto Mangunkusumo dan Suwardi Suryaningrat, mereka berdua akhirnya dihukum dan diasingkan ke Banda dan Bangka. Namun saat itu keduanya boleh memilih tempatnya untuk diasingkan, dan mereka memilih dibuang ke Negeri Belanda. Di sana Suwardi malah belajar banyak tentang ilmu pendidikan, namun sayang sekali dr. Tjipto malah sakit sehingga harus dipulangkan ke Hindia Belanda.
Untuk itulah dengan berdirinya Boedi Oetomo pada 20 Mei, maka diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional


No comments:

Post a Comment

Kamu punya kritik dan saran? Silahkan melalui kolom komentar di bawah ini